Selasa, 10 Februari 2009

HIPNOTIS UNTUK KESEHATAN

Hipnotis untuk kesehatan DARI KANKER HINGGA INGIN PUNYA ANAK

07/09/2007 - provital

selfhypnosiskesehatannova07.jpgSelama ini hypnosis banyak dihubungkan dengan hal negatif. Padahal, hypnosis adalah bagian dari ilmu kedokteran yang bisa membantu penyembuhan penyakit. Namun, jangan lakukan terapi hypnosis dengan sembarang orang. Bisa jadi, bukan penyakit yang hilang malah petaka yang datang.

Tomi (bukan nama sebenarnya) kerap berurusan dengan polisi, bahkan sering keluar masuk penjara. Orang tuanya hampir putus asa. Lewat sesi pengobatan melalui cara hypnosis diketahui apa inti penyebab kelakuan buruknya. Ternyata,saat berusia tiga tahun , Tomi melihat orang tuanya sedang berintim-intim.

Dengan melihat ‘adegan ‘ tersebut, Tomi mengira ayahnya sedang menyiksa ibunya. Sejak saat itu terekam dalam benaknya kebencian yang sangat kepada ayahnya. Tomi pun berpikir, “kenapa orang yang kuasa selalu menindih yang lemah?”

Setelah dilakukan hypnosis beberapa kali, Tomi pun berhasil ’keluar’ dari memori buruk masa lalunya, lantas memahami dan pemuda ini akhirnya tak pernah berbuat onar lagi.

Dr.H.Tb. Erwin Kusuma, SpKJ (K), psikiater dari Pro V clinic, Jakarta, mengatakan, kisah di atas menguak sisi lain dari manfaat hypnosis ( atau hipnotis) kasus-kasus seperti tomi, hanya bisa ‘disembuhkan’ dengan hypnosis tidak bisa dengan obat.

Selama ini, banyak orang yang menganggap bahwa hypnosis lekat dengan unsur magis.padahal, hypnosis adalah bagian dari ilmu kedokteran. Hypnosis awalnya digunakan secara ilmiah oleh dokter asal Austria, dr. Anton F Mesmer, tahun 1700-an

BUKAN GENDAM
hipnosiskesehatan2nova0707.jpg Lantas, apa sebetulnya hypnosis itu? “Hipnosis” adalah pemberdayaan tenaga atau energi dari bawah sadar dengan mengistirahatkan energi dari jiwa sadar. Direlaksasi hingga bawah sadarnya tampil. Setelah dinetralisir, barulah ditanamkan hal positif. “ papar Erwin.

Pada hypnosis, pasien merupakan subjek dan si terapis hanya bertindak sebagai fasilitator. Terapis memandu pasien bagaimana membangkitkan jiwa bawah sadar atau mengistirahatkan jiwa sadarnya menanamkan kata-kata positif.

Hypnosis berbeda dari magnetisme. Pada magnetisme, terapis menggunakan tenaga sadarnya pada orang lain, baik sebagai pasien (semisalnya terapis prana) maupun sebagai korban(ilmu gendam untuk kejahatan).

“ Hypnosis bukan begitu. Hypnosis memandu supaya orang tersebut bisa melakukan sendiri. Karena prinsip kedokteran adalah menolong pasien supaya dia bisa menolong dirinya sendiri,” tambah psikiater yang juga praktek di RSPAD Gatot Subroto Jakarta ini.

UNTUK ORANG SEHAT
Orang sehat pun bisa saja memanfaatkan hypnosis. Ada dua jenis hypnosis untuk orang sehat.

  • Hypnosis Promotif
    Hypnosis ini untuk meningkatkan kesehatan. Contohnya, pada anak. Hypnosis dengan mengatakan ‘ kamu sehat atau kamu pintar’, akan membuat anak menjadi sehat dan pintar. Sebaliknya, jangan pernah mengatakan malas dan bodoh, karena naka kana menjadi malas dan bodoh, karena akan menjadi malas dan bodoh.
  • Hypnosis preventif
    Hypnosis ini untuk orang sehat yang akan menghadapi sesuatu, seperti menikah atau pindah tempat. Jadi, orang tesebut dibekali hypnosis untuk mencegah timbulnya gangguan pada jasmani dan rohaninya melalui pemberdayaan energi jiwa bawah sadar. Caranya, dengan berpikiran positif dan menghindari pikiran “jangan-jangan…..”. Misalnya, jangan-jangan pernikahan saya gagal, jangan-jangan saya bakal cerai.

KANKER DAN KEHAMILAN
a. Hipnoterapi
Salah satu bagian hypnosis kedokteran adalah hipnoterapi yang berfungsi menyembuhkan dan menyehatkan gangguan yang besifat fungsional. Artinya, jika manajemen badan kurang bagus, bisa dihipnosis. Seperti, tekanan darah naik –turun, atau kadar kolesterol naik-turun.
Hipnoterapi tidak bisa digunakan untuk gangguan kesehatan jika ada kekurangan dari dalam (misalnya tidak punya kaki) dan kekurangan dari luar ( misalnya, kurang oksigen atau air). “ Jika ingin hamil tetapi tidak ada rahim, ya tidak bisa dihamil. Mau dihipnoterapi sekuat apapun tetap saja tidak bisa hamil” kata Erwin.

Hypnosis juga bisa dipakai untuk ‘ menjinakan’ kanker. Kanker termasuk gangguan fungsional. Di tubuh kita ada sel-sel darah putih antibakteri dan antivirus. Nah, turunnya jumlah sel antibakteri akan menyebabkan gampang terkena infeksi. “ Jika jumlah sel-sel tersebut turun, bisa dihipnosis supaya jumlahnya meningkat. “

Masih pada kasus kanker, menurut Erwin, dalam tubuh ada sel darah putih anti kanker bernama natural killer cell yang berguna mematikan sel-sel yang salah cetak . jika kadar natural killer cell rendah, kita bisa gampang kena kanker. Untuk meningkatkan kadar sel ini dapat dengna hypnosis. Kadar sel ini bisa di cek di laboratorium. Sebelum dan sesudah hypnosis kondisi pasien juga harus diperiksa secara kedokteran

Hypnosis juga bisa digunakan untuk perempuan yang susah hamil.” Misalnya, untuk wanita yang dalam kondisi sehat namun tak juga hamil. Bisa saja hal itu disebabkan oleh gangguan fungsi dan bisa dihipnosis.” Hypnosis juga bisa dilakukan jika pasien mengalami gangguan keseimbangan hormonal, yang umumnya disebabkan oleh faktor kejiwaan, “paparnya
Untuk membantu kelancaran kelahiran pun bisa memanfaatkan hypnosis,yaitu hypnobirthing. Program hypnobirthing yang dilakukan selama kehamilan dapat membuat si ibu tenang saat persalinan sehingga proses persalinan akan berjalan relatif lancar.

b. Gangguan Emosional
Hipnosis juga bisa dipakai untuk pasien yang terkena gangguan emosional atau psikosomati, seperti sakit mag. Gangguan ini sebenarnya letaknya di jiwa terpi menjalar kebadan.

c. Untuk pendidikan
Fungsi hipnosis untuk meningkatkan konsentrasi, daya tangkap dan daya ingat.

d. untuk gigi ( hipnodonsi)
Biasanya, hipnosis dipakai terutama untuk anestesi.(mengurangi rasa nyeri).

e. Untuk mengurangi berat badan ( Hypnoslimming).

ORANG TUA PUN BISA
Orang tua juga bisa melakukan hipnosis pada anaknya. Agar lebih mudah, tanamkan program dengan bahasa anak . Orang tua dapat menggunakan kata-kata, misalnya , “ Bayangkan kamu di taman ria dan naik mainan….” Pananaman program, positif ini juga dapat dilakukan saat si anak tidur.

Jika sikap si anak sudah kooperatif, baru orang tua bisa memasukan program, sesuai kebutuhan. Jika anak mengalami suatu kelainan, biasanya anak tak kooperatif,( tak bisa diajak bekerjasama).Erwin menyarankan, jika ada kelainan harus diobati dulu ke dokter ahlinya, baru ditanamkan program-program positif.

Orang tua pun perlu berlatih dalam menggunakan kata-kata. Karena sikap anak sangat terpengaruh lingkungan dan orang tua. Selalulah mengucapkan kata-kata positif, agar anak benar-benar melakukan hal yang diucapkan tersebut.

JANGAN SEMBARANGAN
Menurut Erwin seseorang bisa dihipnosis jika terdapat gangguan pada aura atau tempat “ rekaman” bawah sadar. Misalnya, cemas, takut, atau fhobia. Aura ibaratnya disket, Jika auranya kecil, pucatdan gelap artinya disketnya tidak baik. Jika dimasukan ‘rekaman’ baru tidak bisa masuk. Apalagi jika ada energi asing yang menempel di aura, bisa diibaratkan seperti virus pada komputer. Jika Auranya bagus, terapis tinggal memasukan program baru dan menghapus program negatif.

Misalnya seorang gadis cilik melihat ibunya kesakitan saat mendapat haid hari pertama. Akhirnya tanpa disadari, gadis tersebut mengambil kesimpulan bahwa haid hari pertama pasti sakit. Apa yang dia lihat adalah rekaman. Rekaman bisa membuat betul, betul merasa sakit saat ,mengalami sendiri haid. Rasa sakit tersebut bisa dihilangkan jika rekaman itu dihapus

Penting diingat, hipnosis untuk kesehatan atau kedokteran sebaiknya dilakukan dokter. Selain itu, hipnosis juga tidak bisa dilakukan sembarangan. Seseorang harus punya alasan kuat menggunakan hipnosis.

“ kalau tidak ada alasan , buat apa? Harusa ada indikasinya. Semua tindakkan kedokteran harus ada alasan atau indikasinya. Kecuali, misalnya seorang pasien yang berobat ke dokter kandungan dan mendapat rujukan dari dokternya untuk melakukan hipnosis. Setelah itu pun pasien itu masih harus konsultasi lagi kedokternya” tandas Erwin

Artikel Imalatul Husna

0 komentar:

Template by - Abdul Munir | Daya Earth Blogger Template